Skip to main content

Posts

Showing posts from September, 2016

Preggo land : The Big Day

Kelahiran anak kedua ini, sangat penuh drama. Ketika si ibu udah di-PHP-in sama bu Bidan, bingung dan jadinya ga puguh . Untunglah kakak perempuan saya cepat tanggap, ajakin saya ke rumah sakit setelah sehari semalam menginap di klinik bu bidan, pembukaan terhenti di pembukaan empat. Huhuhu... Alhamdulillah juga setelah memiliki kartu BPJS untuk kami sekeluarga, nenek dan abah, saya perdana menggunakan kartu ini untuk persalinan anak kedua. Kartu ini bisa digunakan di Rumah sakit dan bebas biaya. FYI, saya daftar BPJS sudah sekitar satu tahun. Alhamdulillah si dede sehat, tinggi dan besar. Sekarang si dede udah berumur dua minggu. Mamahnya sudah bisa nulis blog lagi sekarang.. sambil nunggu jadwal nenen si dede. Minggu, 11 September 2016 Semalaman merasakan kontraksi yang ga terlalu sakit, tapi perlahan makin sering. Saya belum berani membangunkan suami karena takut seperti kejadian minggu lalu, kontraksi palsu. Jadi saya menikmatinya dengan menghabiskan malam itu tanpa tertidur

Motherhood

Sabar. 5 hari menunggu pembukaan Hari jumat kemarin, tanggal 2 september sampai sekarang  tanggal  5 september saya bolak balik ke bidan karena merasakan ada kontraksi, bidan jaga 1 bilang ada pembukaan 2, bisa jadi, bekas anak pertama. Udah ada lendir. Bidan jaga kedua juga sama bilang seperti itu, bilangnya sudah pembukaan 3 menuju 4,  ada lendir tapi ga ada darah. Besoknya, hari minggu saya periksa ke bidan prakteknya langsung, sudah ada lendir dan bercak darah, masih pembukaan 2 katanya. Saya disuruh “campur” dulu bu, nanti kalo kontraksinya sudah mulai sering ke sini lagi. Magribnya saya mulai kontraksi yang lebih banyak dibanding sebelumnya dan ada lendir disertai sedikit darah. Perut menegang. Bidan malah menyuruh lagi untuk pulang, padahal dia ngasih pilihan untuk dicek lagi 4 jam dari magrib. Saya pulang jalan-jalan, naik tangga, pokoknya bergerak, masih merasakan sakit pinggul, perut, selangkangan juga tetap saya lakukan. Sekarang senin, 5 september, saya masih