Skip to main content

Sekolah Baru, Status Baru, Tantangan Baru



Sudah sebulan lebih, penyesuaian pasca mengajar di sekolah baru dengan tugas yang berbeda dari biasanya, membuat saya harus pintar mengatur waktu. Waktu untuk si kecil, bapaknya, keluarga dan kerjaan. Kebetulan di bulan kemarin, suami ditugaskan di luar kota selama lima bulan hingga akhir tahun nanti. Saya menyambut dan mendukung suami, apapun pilihan beliau. Ya, sedih-sedihan sedikit di awal keberangkatan suami menjadi situasi yang umum sepertinya, maklum selama 3 tahun pernikahan kami, baru saat ini kami berpisah pulau. Tapi, saya yakin nantinya kami akan lebih kuat lagi sebagai teman hidup.

Dari senin-jumat, saya mengajar hanya dari jam 8-10 dan nanti jam 2 siang mengajar ekskul bahasa Inggris, jadi saya punya beberapa jam di kantor yang bisa digunakan untuk menulis. Sekedar meluapkan perasaan, memberi informasi atau membuat sesuatu yang yaaa... orang bilang, ga ada kerjaan. Hihi.. secara resmi jam kerja saya hanya sampai jam12 siang, 2 jam untuk istirahat dan melakukan kegiatan pribadi. J

Salah satunya, nge-blog. Oke, saya ingin menceritakan sekilas ekskul bahasa Inggris yang ada di TK tempat saya bekerja. Kurikulum dan gurunya saya sendiri, kesempatan untuk melakukan semua ini nggak dateng dengan tiba-tiba, butuh 2 tahun, untuk pihak sekolah memutuskan mempekerjakan saya di tempat mereka. Saya dengan segala yang saya mampu kerjakan dan semangat belajar berusaha untuk bisa memegang amanah yang telah dipercayakan dan juga ajang kreativitas saya yang ingin saya bagi dengan murid-murid saya.

Ini dia pembelajaran ekskul bahasa Inggris yang berbasis permainan, gerak dan lagu.


Ini dia hasil karya mading anak-anak, mereka membuat bagian-bagian hiasan madingnya, bulan depan inginnya kami buat proyek yang berkelompok.



Status baru saya adalah guru bahasa Inggris dan komputer.  Bagaimana agar saya lebih profesional? Tentunya dimulai dengan Bidang studi saya, inginnya saya bisa melanjutkan sekolah lagi. Sertifikasi adalah salah satu hal yang cukup menarik di sini, teman. Gimana pun, diakui adalah penghargaan yang dinanti. Saya mulai cari-cari nih, universitas yang menerima mahasiswa di kelas karyawan, huhu.. jadilah saya, menuju satu nama yang direkomendasikan rekan kerja saya “UNINUS” yup..

Ini dia rincian program S1-PAUD untuk kelas karyawan di sana:




Tantangannya adalah gimana cara saya nabung buat kuliah lagi? Jawabanya, ada salah satu bank yang punya program tabungan berjangka, kita bisa tentukan nominal tujuan kita tahun depan, dan kita tabung per bulannya. Ini dia programnya:




Segala hal yang baru tidak selalu buruk, sekiranya hal itu buruk, selalu ada bagian terbaiknya yang bisa kita ambil. Perubahan itu adalah hal yang akan selalu terjadi. Gimana cara kita melihat perubahan itu yang menjadi kunci.

Ibu-ibu muda, kece, smart dan tangguh, selalu siap buat menghadapinya.

J

Comments

  1. semangat ceuuu di tempat barunya...



    soundsofopipolla.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. semangat ceuuu di tempat barunya...



    soundsofopipolla.blogspot.com

    ReplyDelete
  3. makasih ceu.. siap jadi mahmud kece, solehah, kreatif dan kesayangan yaaa..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Guru PAUD Zaman Now di masa #dirumahaja

Pandemik covid-19 telah berdampak pada seluruh aspek kehidupan manusia. Salah satunya pada dunia pendidikan. Kejadian ditetapkannya Indonesia sebagai salah satu negara terdampak covid-19, meresahkan orangtua murid dan orang yang berada di ruang-ruang publik. Betapa tidak, di hari kedua ditetapkannya pandemik Covid-19, orangtua yang mengantarkan siswa-siswi ke sekolah di pagi hari, pada siang hari sebelum pembelajaran berakhir, sudah berdatangan untuk menjemput anak, karena keresahan akan adanya paparan pada virus covid-19. Saat itu, sebagai bagian dari manajemen sekolah PAUD, penulis memiliki tanggungjawab beserta tim pengelola PAUD untuk mengelola Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Apa saja kendala yang timbul pada saat perencanaan Pembelajaran Jarak Jauh di PAUD? Pertama, kesiapan guru sebagai Porte-Parole (baca: juru bicara) saat penyampaian materi pembelajaran dan juga memastikan bahwa anak dapat berkegiatan di rumah dalam keadaan optimal kepada orangtua yang secara tidak l

TIPS MENJAGA PERSAHABATAN DI GROUP WA

Angkat tangan yang punya minimal 10 group WA?  Lebih dari 10? Horror ga sih, ketika isi pesan yang ga kebaca melebihi 200 chat lebih, saat kita buka di pagi hari.. Terlebih saat HP kita matikan untuk dicharge. Betul. Masalah arus informasi melalui group WA ini menjadi, masalah kesehatan juga loh... Baperan, merasa di-bully (mungkin kalau orangnya yang perasa banget).. Dan terlebih.. Kadang informasi yang disampaikan bertele-tele dan tak berguna atau berita bohong (Hoax). Saya ikut beberapa group WA, diantaranya: 1. keluarga/ alumni: group arisan keluarga (udah keluar ternyata malah jadi sumber perpecahan antar keluarga), alumni bahasa Prancis 2005, group alumni SMP (udah keluar, pusing banyak hoaxnya, plus hanya dibuat saat mau reuni aja) 2. Sekolah: group guru umum, group guru khusus, group manajemen, group koordinasi, dan group kelas anakku 3. Pengembangan diri: group komunitas guru, group komunitas menulis, group kuliah angkatan 2015, angkatan 2016, angk

Trik Mamah Mengelola Stres saat #dirumahaja part #2

“Saat kau menerima dirimu dan berdamai dengan itu. Kau menari dengan waktu, tanpa ragu yang membelenggu” (Taifun- Barasuara) Sambil nyanyi, sambil mempertanyakan.. The New Normal, apa ya maksudnya? Siap ga siap mesti siap... kadang kita mesti dihadapkan pada hanya dua pilihan, ngikut aturan yang ada, ya atau tidak. Percaya keduanya ada konsekuensi. New normal yang akan segera diberlakukan pemerintah merespon penyebaran covid-19 dan juga jeritan kebutuhan mamak-mamak nyiapin kebutuhan keluarga dan manage keuangan semasa covid, dua bulan lebih yang lalu.. lumayan ya menguras tabungan, dan membuat beberapa rencana, termasuk penyusunan skripsi dan rencana lulus semester ini, agak samar-samar. Acceptance, menerima keadaan dan adapt, neradaptasi dengan new normal adalah posisi tawar termasuk akal saat ini. Well, ini dia titipan beberapa trik yang akan tinaafandi sampaikan dijudu kedua masih dengan trik mengelola stres, baik masih berkerja dirumah aja, atau nantinya dikombinannsikan bekerja d